PT Perdana Jatiputra kembali menghadiri event spesial Surabaya Print Expo (SPE). Acara SPE ke-15 ini bisa dibilang titik baru insan percetakan untuk menunjukkan tehnologi-tehnologi terbaru yang sudah dan akan mengalir di dunia percetakan Indonesia.
Acara yang diadakan pada tanggal 23-26 Juni 2022 ini kami mulai juga dengan Soft Launching mesin press baru dari Konica Minolta yaitu mesin Production Printing AccurioPress C7100 Series.
Kami juga menampilkan mesin industri label dari Konica Minolta yang bernama AccurioLabel 230 dari PT Gemilang Usaha Dimensi.
Diikuti dengan partisipan dari 86 perusahaan dari 16 negara lebih dan menarik hingga 15.840 pengunjung baik dari dalam maupun luar negeri. Pameran ini memberikan berbagai peluang bisnis bagi peserta pameran untuk mempromosikan produk mereka dan platform yang sempurna bagi pengunjung dan peserta pameran untuk terhubung dan menemukan solusi untuk kebutuhan bisnis mereka.
Kami sebagai distributor resmi dari Konica Minolta ikut bangga telah mengikuti pameran tahun ini.
Maju terus dunia industri printing Indonesia!